Upt Perpustakaan dan Undip Press Menerima Kunjungan dari Perpustakaan Universitas Bhamada Slawi

Pada hari Selasa 23 Mei 2023, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Woro Hapsari, M.Kep. dan Kepala Sub. Bagian Perpustakaan Universitas Bhamada Slawi Nur Hikmah Rubianti, Amd. Perpus. melaksanakan kunjungan ke UPT Perpustakaan dan Undip Press untuk melaksanakan benchmarking repositori. Kepala UPT Perpustakaan dan Undip Press Suwondo, S.Hum., M.Kom. dan Koordinator Repositori Universitas Sugeng Priyanto, S.S., M.IP. menerima kunjungan tersebut di lantai 4 Gedung UPT Perpustakaan. Kegiatan ini dikemas dalam bentuk presentasi dan dilanjutkan dengan diskusi.

Topik yang menjadi fokus diskusi adalah pengelolaan repositori universitas. UPT Perpustakaan Undip menggunakan eprint sebagai  perangkat lunak repositori. Sedangkan koleksi tercetak karya ilmiah, dikelola dan disimpan oleh perpustakaan fakultas. Sugeng Priyanto, S.S., M.IP, pengelola repository UPT Perpustakaan dan Undip Press menanggapi diskusi ini terkait kebijakan repository yang berbeda-beda, hal ini disesuaikan dengan kebijakan dari masing-masing pimpinan Universitas. Klinik Tugas Akhir juga menjadi perhatian dalam diskusi ini. Woro Hapsari, S.Kep. Ns., M.Kep, koordinator kunjungan dari Universitas Bhamada menyampaikan ketertarikannya terhadap layanan baru di UPT Perpustakaan yaitu layanan klinik Tugas Akhir yang memfasilitasi sivitas akademika Undip dalam mengatasi berbagai permasalahan dalam penelitian dan penyusunan skripsi, tesis dan disertasi. Klinik TA menginspirasi Universitas Bhamada untuk menciptakan layanan serupa. Semoga hasil dari kunjungan ini dapat bermanfaat bagi kedua instansi dalam mengelola perpustakaan universitas.

 

Tinggalkan Balasan